Digitren.id – Pernahkah Anak merasakan lelah dan letih serta mengetahui penyebab kelelahan yang Anda alami ? setiap orang di dunia ini pasti pernah merasakan lelah dan letih yang diakibatkan oleh rutinitas padat yang mereka jalani. Terkadang, rasa lelah yang terjadi pada diri kita menyebabkan rasa kantuk yang cukup berat sehingga kita seakan–akan ingin sekali tidur pulas walaupun sedang berada di lingkungan kerja.

Rasa lelah dan letih dapat menurunkan mood seseorang untuk melakukan aktifitas yang sebelumnya ingin ia jalankan. Sebenarnya kelelahan dan kekurangan energy dapat diatasi dengan mudah dan sederhana. Namun, untuk mengetahuinya tentu kita harus tahu penyebabnya dari rasa kelelahan yang kita rasakan. Oleh sebab itu, dibawah ini kita akan mengupas semua tentang faktor penyebab kelelahan serta bagaimana cara mengatasinya,
Daftar Isi
Faktor Rutinitas Sehari–Hari
Kebiasaan sehari–hari adalah salah satu factor utama penyebab rasa lelah pada diri kita. Factor ini dibagi oleh beberapa macam seperti,
Pola Makan
Pola makan yang sembarangan dan tidak teratur adalah penyebab utama terjadinya kelelahan. Kebiasaan mengkomsumsi gula ataupun kafein dalam jumlah banyak dapat membuat Anda cenderung lelah. Hal ini disebabkan karena mengkomsumsi kafein dan gula akan meningkatkan kadar gula ataupun glukosa dalam darah. Akibatnya, lelah dan kantukpun dapat menyerang setiap hari. Ada baiknya Anda mulai mengkonsumsi makanan dan minuman yang termasuk dalam kategori empat sehat lima sempurna seperti Nasi, Daging, Sayuran, Buah–Buahan dan Susu. Jika Anda rutin mengkonsumsi makanan tersebut ,niscaya Anda akan mendapatkan energy yang lebih.
Pola Tidur
Istirahat yang kurang merupakan salah satu penyebab umumnya terjadinya kelelehan. Selain itu, kurangnya jam tidur juga dapat menurunkan pandangan mata, kreatifitas serta mood seseorang untuk melakukan aktifitas. Pasalnya, setiap manusia membutuhkan sekurang–kurangnya 8 jam untuk istirahat, namun jika Anda susah untuk tidur, jangan keburu untuk mengkonsumsi obat tidur. Ikutilah tips dibawah ini untuk menyelesaikannya.
- Bersihkan tempat tidur dan ruangan yang akan Anda gunakan untuk tidur
- Matikan semua peralatan elektronik seperti HP, TV, ataupun Komputer
- Matikan lampu, karena ruangan yang gelap biasanya membawa Anda agar cepat tidur.
Olahraga
Olahraga memang sangat amat banyak manfaatnya untuk tubuh kita, salah satunya untuk kebugaran, berolahraga setiap hari bisa membuat tubuh kita menjadi lebih bugar dan segar. Sebaliknya, jika kita tidak pernah berolahraga, tubuh kitapun cenderung akan mudah merasakan kelelahan. Namun, olahraga yang berlebihan juga tidak baik untuk kondisi fisik kita sebaiknya lakukanlah olahraga secukupnya dan jangan lupa agar jangan langsung tidur, sesaat setelah olahraga. Berilah waktu jeda minimal 30 menit sebelum tidur hal tersebut dilakukan agar tubuh kita mempunyai waktu recovery yang cukup.
Sangat disarankan untuk berolahraga minimal 30 menit setiap hari yang dilakukan sebanyak 4 kali dalam seminggu. Alhasil dalam kurun waktu 3 bulan kemudian, tubuh Andapun akan jauh terasa bugar dan siap untuk melanjutkan aktifitas sehari–hari tanpa kelelahan.
Factor Kondisi Medis
Selain karena factor pola makan, pola tidur dan olahraga, kelelahan juga bisa disebabkan karena suatu kondisi medis tertentu. Tapi, janganlah mudah menyimpulkan bahwa kelelahan yang Anda sering alami dikarenakan factor medis. Jika memang Anda sudah melakukan pola makan, pola istirahat dan olahraga yang sehat namun masih sering mengalami kelelahan, sebaiknya periksakan diri Anda ke dokter untuk mengetahui apa penyebab dari kelelahan Anda. Secara umum, factor medis yang mempengarui kebugaran tubuh di bagi menjadi 3 diantaranya adalah sebagai berikut :
- Diabetes
Pada umumnya, orang yang menderita diabetes cenderung akan lebih mudah merasakan lelah. Hal tersebut dikarenakan energy yang diproduksi cenderung lebih sedikit ketika sedang menderita diabetes.
Baca juga: Alga Spirulina membantu menuntaskan masalah diabetes
- Anemia
Selain diabetes, anemia atau kurang darah juga mungkin salah satu penyebab kelelahan yang Anda alami, selain menyebabkan kelelahan, Anemia juga mempengaruhi pandangan Anda menjadi lebih kabur. Namun, hal ini dapat diatasi dengan memperbanyak komsumsi Zat besi yang mudah ditemukan pada sayuran dan daging.
- Kekurangan Nutrisi
Nutrisi seperti kalium protein dan juga vitamin-vitamin lainya sangat penting untuk kondisi fisik. Jika tubuh kekurangan beberapa nutrisi, kebugaran tubuhpun akan terganggu.
Demikianlah tadi ulasan kita pada kesempatan kali ini mengenai hal-hal yang menjadi faktor penyebab kelelahan serta tips cara mengatasinya. Semoga dapat menjadi referensi yang bermanfaat bagi anda semua. Salam sehat selalu!!